Google Perketat Perlindungan Password

Tags

Google menghadirkan feature baru pada fasilitas emailnya berupa perlindungan yang lebih ketat terhadap penggunaan password.

Jika pada suatu kasus, Anda telah mengganti password baru dan melakukan login menggunakan password lama, maka Google akan memberikan pemberitahuan bahwa password tersebut telah diganti, bukannya pesan "wrong password" seperti biasanya. Saat Anda masih memasukkan password lama, maka Google akan memandu Anda untuk mengingat password baru tersebut. 

Hal ini tentu saja tidak berlaku saat Anda salah memasukkan password dan tidak melakukan penggantian password sebelumnya.

Indosat Hadirkan Senyum Merchant

Tags

Indosat kembali menghadirkan program Indosat Senyum Merchant. Beberapa merchant terkemuka pun ikut andil dalam program yang dimotori Indosat ini, seperti Alfamart, BIG Card, Gramedia, Garuda Frequent Flyer (GFF), dan Metro.

Menurut Laszlo Barta (Director and Chief Commercial Officer Indosat), program Indosat Senyum Merchant ini merupakan salah satu program retensi untuk pelanggan yang diberikan sebagai wujud apresiasi kepada 50 juta pelanggan Indosat di seluruh Indonesia.

RIM Sesalkan Insiden Peluncuran BlackBerry 9790

Tags
Pada tanggal 25 November lalu, Research In Motion (RIM) untuk pertama kalinya melego smartphone anyar mereka, BlackBerry Bold 9790. Peluncuran tersebut selain yang pertama di Indonesia juga menjadi yang pertama di dunia.

Sayangnya, kegiatan yang diadakan di Pacific Place Mall, Jakarta itu harus ternoda dengan insiden yang cukup merugikan pihak pembeli.

“Kami sangat menyesalkan banyak konsumen setia RIM yang mengalami furstasi dan kekecewaan, bahkan beberapa mengalami luka-luka. Setelah peluncuran tersebut, staf dari RIM bersama dengan pihak-pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan mendatangi Rumah Sakit Jakarta untuk menyatakan dukungan dan simpati kami,” terang RIM.

Peneliti dari Kanada & Meksiko Kembangkan Rangkaian Elektronik Terkecil Dunia

Tags


Ukuran yang kecil dari sebuah perangkat elektronik kerap kali berbenturan dengan tingkat performanya. Tak jarang perangkat elektronik yang memiliki ukuran mini memiliki kemampuan yang sangat jauh jika dibandingkan dengan perangkat serupa yang mempunyai ukuran lebih besar.